Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Download terjemah kitab Mukhtasar abi jamrah arab Indonesia

 

Download terjemah kitab Mukhtasar abi jamrah arab  Indonesia
 isi kitab terjemah Abi jamrah

SANTRI NGOLAH PIKIR_ Download terjemah kitab Mukhtasar abi jamrah arab  Indonesia

Kalau berbicara soal kitab kuning, tentunya tidak akan habis-habisnya. Para ulama terdahulu mengarang dan menyusunnya demi untuk kebaikan umat. Dari kitab yang bertema tauhid, fiqih dan hadist.

Dengan kemajuan zaman dan teknologi, kini kitab kuning pun di alih bahasakan ke berbagai bahasa. Hal ini tentunya sangat memudahkan bagi umat untuk bisa memahami isi dari kitab tersebut, hingga bisa memahami berbagai ilmu keagamaan dari berbagai sudut pandang.

Salah satu kitab yang di alih bahasakan (di terjemahkan) adalah kitab Mukhtashor Abi Jamrah, buah karya dari Al-Imam Al-Hafidz Abu Muhammad Abdullah bin Sa’ad bin Abi Jamrah al-Azdi al-Andalusi atau biasa di kenal dengan nama Abi jamrah.

Kitab ini secara khusus mengulas berbagai hadist nabi dengan berbagai tema. Kitab ini mendapat julukan awalan dan akhiran yang bagus, hal ini di karenakan awal pembahasan dalam kitab ini di mulai dengan hadist yang menceritakan turunnya Wahyu dan di akhiri dengan firman Allah kepada penduduk surga.

Baca juga:


Kitab ini juga di kenal sebagai ringkasan shahih Bukhari yang sudah akrab bagi masyarakat muslim. Kitab muhtashor Abi jamrah banyak di kaji di berbagai lembaga pendidikan, mulai dari pondok pesantren sampai perguruan tinggi.

Di dalam muqadimah kitabnya di sebutkan beberapa fadhilah hadist dan menghafalnya, di antaranya:

sabda Rasulullah SAW: “Barang siapa yang menyampaikan satu hadits kepada umatku, dengan hadits itu dia menegakkan sunnah, atau menolak bid’ah, maka (pahala) untuknya adalah surga”.

sabda Rasulullah SAW: “Barang siapa yang
menyampaikan satu hadits kepada umatku, maka untuknya pahala 71 orang nabi yang jujur".

“Sesungguhnya kitab Imam Bukhari apabila dibaca pada saat kesusahan, maka kesusahan itu akan hilang. Dan dinaikkan ke atas perahu, maka perahu itu tidak akan tenggelam.”

Biografi singkat imam Abi jamrah


Imam Abdullah bin Sa’ad bin Abi Jamrah adalah seorang ulama yang di lahirkan di Negara Andalusia, yang saat ini dikenal dengan nama Spanyol. Sebagaimana lazimnya penduduk Andalusia, dalam fiqh beliau mengikuti Madzhab Malikiyyah.

 Tidak ada  keterangan yang menjelaskan secara rinci kapan beliau dilahirkan, namun apabila mengacu pada tahun kemangkatan beliau, maka beliau hidup pada Abad 12 Masehi, atau 6 Hijriyyah. Dan apabila kita menghitung beliau meninggal dalam usia yang sama dengan Rasulullah SAW; 63 tahun, maka dapat diperkirakan bahwa beliau hidup antara tahun 1116-1179 Masehi.

Sehingga dapat disimpulkan bahwa beliau berada di Andalusia 300 tahun sebelum kerajaan muslim terakhir yang berkuasa di Granada dihancurkan oleh gabungan pasukan Raja Federick, dan Ratu Isabella pada tahun 1439 M.

Imam yang lebih dikenal dengan nama Imam Abi Jamrah ini adalah seorang ulama’ ahli hadits, disini dibuktikan dengan gelar alHadifz yang disandangkan di depan nama beliau. Disamping itu, ternyata beliau juga salah seorang ahli tashawwuf, dan terkenal doanya mustajab.

Dikisahkan, bahwa ada seorang tertidur pada suatu malam. Dalam tidurnya itu, dia melihat Imam Abi Jamrah duduk di atas sebuah kursi, dan mengenakan pakaian kebesaran. Sementara para Nabi dan sahabat Rasulullah SAW duduk di sekelilingnya. Dia layaknya seorang raja, dan mereka adalah para pelayannya.

Tiba-tiba dia terjaga dari mimpinya. Dia terkejut dengan mimpi yang dia lihat barusan. Rasa penasaran mencengkeram erat di relung hatinya. Akhirnya dia menemui gurunya dan menceritakan mimpi yang dilihatnya itu.

Selesai menceritakan mimpinya, dia berkata, “Wahai guruku, menurut Anda bagaimana hal ini? Bahkan apabila beliau berada dalam puncak maqom, beliau hanyalah seorang wali Allah. Bagaimana mungkin para nabi duduk di sekelilingnya?” Lantas sang guru menjawab, “Wahai anakku, duduknya para nabi dan sahabat adalah penghormatan kepada seseorang yang Allah berikan pakaian kebesaran.”

Imam Abi Jamrah dikenal memiliki pribadi yang teguh. Beliau selalu berkata mengenai kebenaran, dan senatiasa melakukan amar ma’ruf dan nahi mungkar kepada siapa saja.

Sebelum beliau meninggal dunia, beliau berhijrah ke Negara Mesir. Layaknya ulama’ lainnya beliau juga menulis beberapa kitab.

Namun hanya ada dua kitab yang secara jelas adalah karangan beliau, yaitu Kitab Jam’u Nihayah fi bad’I al-Khair wa al-Ghayyah atau yang lebih di kenal dengan nama Mukhtashor Abi Jamrah, dan Kitab Bahjatun Nufus, yang merupakan syarah dari kitab mukhtashor Abi Jamrah sendiri yang terdiri atas dua juz.

Dan pada tahun 1179 masehi, atau 675 Hijrriyyah bulan Dzulqo’dah, beliau meninggal dunia dan dimakamkan di lembah Jabbal Muqattam, Cairo, dengan lokasi yang tidak jauh dari makam Imam Ibnu ‘Athaillah as-Sakandary. Semoga Allah SWT memberikan rahmat kepada beliau. Aamiin.

Download terjemah kitab muhtashor Abi jamrah

Dengan keniatan belajar dan menelaah, bagi temen-temen yang mau mengkaji kitab muhtashor Abi jamrah dalam versi terjemah Arab Indonesia bisa mendapatkannya di sini secara gratis.

Silahkan temen-temen klik tombol download di bawah ini.

DOWNLOAD

Temen-temen juga bisa mendapatkan kitab yang lainnya DISINI

Dengan menelaah kitab muhtashor Abi jamrah tersebut, semoga dapat meningkatkan keimanan kita semua. Aamiin.

Semoga bermanfaat dan terimakasih atas kunjungannya.

Sumber: maktabatuna

Post a Comment for "Download terjemah kitab Mukhtasar abi jamrah arab Indonesia"